Jadikan Desa Sebagai Kekuatan Ekonomi, Bhabinkamtibmas Polsek Donggo Monitor dan Bantu Kegiatan Petani

 

Bima.- Mendeteksi dini Kemungkinan adanya kendala yang dihadapi oleh petani di Desa Binaan Bhabinkamtibmas Polsek Donggo Polres Bima Polda NTB Aktif memantau dan membantu kegiatan petani.

Kegiatan yang secara rutin dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Ndano Na,e Bripka Rizal itu dalam rangka mendukung penuh program prioritas Presiden RI dalam bidang ketahanan pangan.


Pada Senin 5 Mei 2025 Bripka Rizal membantu proses pengeringan jagung bapak Sakban yang di panen di atas lahan seluas satu hektare dan hasilnya diperkirakan mencapai 6,5 Ton.untuk infomasi harga di Desa Ndano Na,e Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima berkisar di angka Rp.4200 hingga 4400.


Hal itu dikemukakan oleh Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka.


Lanjutnya, kegiatan itu kedepannya akan terus dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas jajaran Polres Bima.


"Mari kita dukung program ketahanan pangan nasional dan menjadikan desa sebagai kekuatan utama dalam bidang Pangan". Tutupnya.

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama