Jaga Keamanan di Jalur Laut, Satpolairud Polres Bima Gelar Patroli Dialogis dan KRYD di Perairan Teluk Bima


BIMA, NTB.- Dalam rangka menjamin keamanan dan menjaga stabilitas Harkamtibmas selama perayaan Natal dan jelang pergantian malam tahun Baru Satpolairud Polres Bima gelar Patroli dialogis 


Patroli yang juga dirangkaikan dengan himbauan itu berlangsung pada Sabtu (27/12/25) pagi di  perairan teluk Bima.


Bagi masyarakat pesisir Dermaga Lia di Desa Punti petugas patroli memberikan himbauan agar menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing serta tidak menyalakan kembang api di malam pergantian tahun.


Sementara  bagi nelayan dan ABK yang beraktivitas di perairan teluk Bima diingatkan agar waspada akan cuaca ekstrim serta selalu menggunakan alat keselamatan.


Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menjelaskan kegiatan tersebut merupakan bagian operasi lilin Rinjani 2025 dalam rangka menjamin keamanan selama perayaan Natal dan tahun baru.


Kegiatan yang dikendalikan oleh Kasatnya Iptu Haripurnomo SH itu berjalan lancar dan aman.


"Tidak ditemukan adanya kejadian menonjol dan situasi Kamtibmas di perairan teluk Bima dilaporkan dalam keadaan Kondusif". Tutupnya.

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama