Melalui Strong Point Pagi, Polsek Woha Hadir Mencegah Terjadinya Kemacetan dan Kecelakaan Lalulintas


BIMA, NTB.- Meningkatkan keselamatan dalam  berlalulintas Polsek Woha Polres Bima Polda NTB melakukan pengaturan lalu lintas pagi di beberapa titik strategis.


Kegiatan tersebut sebagai upaya untuk mengurangi kecelakaan lalu lintas serta memastikan kelancaran arus kendaraan tu salah satunya di sekitar area sekolah SMAN I Woha Kamis 08 Januari 2026 sekira pukul 07.00.Wita.


Pengaturan lalu lintas tersebut dilakukan dengan menempatkan petugas keamanan di titik-titik strategis di sekitar sekolah pada jam-jam padat lalu lintas.


Terlihat sejumlah personel membantu para pelajar dan pengendara lainnya untuk menyeberang jalan dengan aman, serta mengatur arus kendaraan demi mencegah kemacetan yang dapat membahayakan keselamatan semua pihak.


Kapolsek Woha AKP Muhtar melalui melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menjelaskan  dengan adanya pengaturan lalu lintas ini, para pelajar dan masyarakat sekitar dapat merasa lebih aman dan nyaman saat beraktivitas.


"Pihak Kepolisian selalu mengimbau kepada seluruh warga untuk patuh terhadap aturan lalu lintas demi terciptanya lingkungan yang lebih aman dan tertib". Tutupnya.
Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama